Objek Wisata Pulau Pombo Ambon Maluku ---Pulau Pmbo merupakan sebuah pulau kecil di timur laut pulau Ambon. Pulau Pombo merupakan pulau yang tidak berpenghuni ini memang sudah kerap menjadi bahan pembicaraan dan juga kerap juga dijadikan lokasi berkemah oleh warga sekitar untuk acara-acara tertentu.
Kawasan Wisata Pulau Pombo diapit oleh dua pulau besar, yakni Ambon dan Seram, adalah alasan mengapa perairan di sekelilingnya cenderung tenang sehingga memungkinkan wisatawan untuk mengunjunginya hampir sepanjang tahun. Letaknya yang berada di tengah laut, membuatnya bisa menjadi tempat ideal untuk short escape.
Objek Wisata Pulau Pombo ini memiliki luas hanya sekitar 2 hingga 3 Ha, namun hal ini tidak sedikitpun mengurangi daya tariknya. Pasir putih yang mengepung pulau ini menjadikannya sebagai salah satu pulau dengan pantai tercantik, secantik pantai Liang dan bahkan Sawai. Selain putih, pasirnya juga lembut, membuat Anda betah untuk berbaring di atasnya sembari ber sun bathing atau melakukan apapun yang Anda suka. Air laut yang jernih, seperti di kebanyakan pantai dan pulau di Ambon, menambah kecantikan Pombo.
Salah satu keindahan Pulau Pombo yang bisa dinikmati oleh wisatawan terlihat dengan keberadaan gugusan karang atol kecil menciptakan sebuah laguna yang cantik. Ketika air surut, laguna yang terbentuk, terlihat jelas dan sebaliknya ketika tiba air pasang. Atol ini bisa menjadi obyek foto yang sangat cantik jadi tidak ada salahnya untuk membawa kamera terbaik Anda. Bahkan, Anda juga tidak akan rugi membawa kamera bawah air untuk mengabadikan keindahan bawah lautnya.
Transportasi umum seperti angkutan umum atau Bus Trans Amboina bisa menjadi pilihan Anda. Sesampainya di Liang, Anda harus melanjutkan perjalanan dengan menyewa kapal motor untuk menyeberang menuju Pombo yang hanya membutuhkan waktu sekitar setengah jam. Kondisi perairan yang cenderung tenang akan membuat perjalanan laut terasa nyaman, tanpa mendapati perut Anda terkocok oleh goyangan kapal.
Biasanya tarif sewa motor untuk disewa selama kurang lebih 6 jam hanya berkisar 200 hingga 250 ribu rupiah, tergantung nego Anda dengan si pemilik kapal. Kapal yang digunakan cukup untuk menampung hingga 8 orang. Tentunya kalau Anda punya temen jalan, biaya yang harus dikeluarkan akan lebih sedikit dibanding menyewanya sendirian.
Kondisi perairan di sekitar Pulau Pombo yang dikelilingi oleh terumbu karang akan sedikit memaksa Anda untuk berenang beberapa meter hingga bibir pantai sebab kapal tidak bisa berlabuh tepat di pantai. Tapi jangan khawatir, kedalaman air di sekitar pantai terbilang dangkal. Jadi, kalaupun kurang mahir berenang, Anda tidak akan menemui kesulitan untuk mencapai pulau Pombo.
Demikianlah info Objek Wisata Alam Indonesia tentang keindahan dan keheningan Objek Wisata Pulau Pombo Ambon Maluku pada kesempatan kali ini. Baca juga info Objek Wisata Pulau sebelumnya tentang Objek Wisata Pulau Kisar. Semoga salah satu pulau ini bisa menjadi destinasi perjalanan wisata Anda berikutnya...
Kawasan Wisata Pulau Pombo diapit oleh dua pulau besar, yakni Ambon dan Seram, adalah alasan mengapa perairan di sekelilingnya cenderung tenang sehingga memungkinkan wisatawan untuk mengunjunginya hampir sepanjang tahun. Letaknya yang berada di tengah laut, membuatnya bisa menjadi tempat ideal untuk short escape.
Objek Wisata Pulau Pombo ini memiliki luas hanya sekitar 2 hingga 3 Ha, namun hal ini tidak sedikitpun mengurangi daya tariknya. Pasir putih yang mengepung pulau ini menjadikannya sebagai salah satu pulau dengan pantai tercantik, secantik pantai Liang dan bahkan Sawai. Selain putih, pasirnya juga lembut, membuat Anda betah untuk berbaring di atasnya sembari ber sun bathing atau melakukan apapun yang Anda suka. Air laut yang jernih, seperti di kebanyakan pantai dan pulau di Ambon, menambah kecantikan Pombo.
Salah satu keindahan Pulau Pombo yang bisa dinikmati oleh wisatawan terlihat dengan keberadaan gugusan karang atol kecil menciptakan sebuah laguna yang cantik. Ketika air surut, laguna yang terbentuk, terlihat jelas dan sebaliknya ketika tiba air pasang. Atol ini bisa menjadi obyek foto yang sangat cantik jadi tidak ada salahnya untuk membawa kamera terbaik Anda. Bahkan, Anda juga tidak akan rugi membawa kamera bawah air untuk mengabadikan keindahan bawah lautnya.
Akses Menuju Objek Wisata Pulau Pombo
Keunggulan lain yang dimiliki Objek Wisata Pulau Pombo Ambon ini adalah kemudahan akses transportasinya, tidak seperti ketika Anda ingin berkunjung ke Pulau Tiga yang membutuhkan setidaknya 4 jam. Bertolak dari pusat kota Ambon, Anda hanya perlu menempuh perjalanan darat selama kurang lebih 40 menit ke arah timur, tepatnya menuju Pantai Liang atau Tulehu.Transportasi umum seperti angkutan umum atau Bus Trans Amboina bisa menjadi pilihan Anda. Sesampainya di Liang, Anda harus melanjutkan perjalanan dengan menyewa kapal motor untuk menyeberang menuju Pombo yang hanya membutuhkan waktu sekitar setengah jam. Kondisi perairan yang cenderung tenang akan membuat perjalanan laut terasa nyaman, tanpa mendapati perut Anda terkocok oleh goyangan kapal.
Biasanya tarif sewa motor untuk disewa selama kurang lebih 6 jam hanya berkisar 200 hingga 250 ribu rupiah, tergantung nego Anda dengan si pemilik kapal. Kapal yang digunakan cukup untuk menampung hingga 8 orang. Tentunya kalau Anda punya temen jalan, biaya yang harus dikeluarkan akan lebih sedikit dibanding menyewanya sendirian.
Kondisi perairan di sekitar Pulau Pombo yang dikelilingi oleh terumbu karang akan sedikit memaksa Anda untuk berenang beberapa meter hingga bibir pantai sebab kapal tidak bisa berlabuh tepat di pantai. Tapi jangan khawatir, kedalaman air di sekitar pantai terbilang dangkal. Jadi, kalaupun kurang mahir berenang, Anda tidak akan menemui kesulitan untuk mencapai pulau Pombo.
Demikianlah info Objek Wisata Alam Indonesia tentang keindahan dan keheningan Objek Wisata Pulau Pombo Ambon Maluku pada kesempatan kali ini. Baca juga info Objek Wisata Pulau sebelumnya tentang Objek Wisata Pulau Kisar. Semoga salah satu pulau ini bisa menjadi destinasi perjalanan wisata Anda berikutnya...