Objek Wisata Pulau Rambut di Kepulauan Seribu Jakarta ---Pulau Rambut merupakan suatu kawasan yang memiliki habitat burung laut yang sayang untuk dilewati. Pulau Rambut masih masuk ke dalam kawasan pulau yang mudah dicapai dari Jakarta karena posisinya tidak jauh dari pelabuhan pelabuhan di Jakarta Utara. Pulau Rambut masuk ke dalam kawasan gugusan Kepulauan Seribu dan sangat dekat posisinya dengan Pulau Untung Jawa, Pulau Onrust, Pulau Cipir, dan Pulau Bidadari.
Dahulunya, kawasan Wisata Pulau Rambut berperan menjadi cagar alam di kawasan Kepulauan Seribu dan pada saat ini Pulau Rambut telah beralih fungsi menjadi suaka margasatwa. Secara administratif, Pulau Rambut terletak di Kelurahan Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kabupaten Kota Kepulauan Seribu dan memiliki luas sekitar 45 hektar. Namun yang termasuk dalam kawasan suaka margasatwanya sebesar 90 hektar termasuk diantaranya 45 hektar perairan.
Untuk bisa menjangkau Objek Wisata Pulau Rambut sangat mudah karena jaraknya yang tidak terlalu jauh dari Jakarta. Wisatawan bisa ke Pulau Rambut dari Pelabuhan Angke ataupun pelabuhan Tanjung Pasir. Bedanya, jika dari Muara Angke wisatawan harus singgah dulu di Pulau Untung Jawa untuk selanjutnya melanjutkan perjalanan ke Pulau Rambut. Jika langsung menuju pulau rambut dari pelabuhan Tanjung Pasir, waktu tempuhnya hanya sekitar 30 menit. Tapi jika melewati Muara Angke, waktu tempuh ke Untung Jawa 30 menit dan dari Untung Jawa ke Pulau Rambut 20 menit sehingga totalnya 50 menit.
Untuk bisa memasuki kawasan Objek Wisata Pulau Rambut Kepulauan Seribu yang juga merupakan suaka margasatwa tidaklah mudah. Wisatawan harus mendapatkan izin dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam Jakarta yang berkantor di jalan Salemba Raya nomor 9 Jakarta Pusat. Untuk bisa mengunjunginya juga harus memiliki alasan yang jelas, ini agar pulau ini terjaga kelestariannya. Kini, untuk mendapatkan izin dari BKSDA, tidak harus mendatangi kantornya. BKSDA sudah memberi kemudahan kepada semua wisatawan yang ingin mengunjungi Pulau Rambut dengan membuka izin secara online di website BKSDA yang beralamat di bksdajakarta.com lalu cari menu SIMAKSI online. Berikut adalah gambaran Simaksi Online yang memiliki beberapa field yang harus diisi.
Untuk wisatawan yang tidak memiliki alasan, tapi ingin sekali ke Objek Wisata Pulau Rambut, masih ada jalan lain untuk bisa berkunjung ke Pulau Rambut. Wisatawan bisa mengikuti program program yang ada seperti program konservasi Pulau Rambut atau program dari agen agen travel. Tapi harap diingat, tidak ada penjual makanan dan minuman di Pulau Rambut maka bawalah bekal yang cukup. Tapi jika bekal tersebut membutuhkan botol plastik atau kertas pembungkus, jangan lupa untuk membawanya kembali pulang. Mari kita bersama bersama, sembari berwisata tetap menjaga keindahan dan kelestarian Pulau Rambut agar tetap bisa menjaga Pulau Rambut sebagai tempat berkembang biaknya burung burung yang kebetulan hanya singgah atau memang sudah menetap di pulau tersebut.
Demikianlah Objek Wisata Alam Indonesia tentang keindahan alam Objek Wisata Pulau Rambut Kepulauan Seribu Jakarta pada kesempatan kali ini. Lihat juga rekomendasi Objek Wisata Pulau sebelumnya tentang Objek Wisata Pulau Bokor juga masih masuk gugusan Kepulauan Seribu Jakarta. Semoga salah satu pulau ini bisa menjadi destinasi perjalanan wisata Anda berikutnya...
Dahulunya, kawasan Wisata Pulau Rambut berperan menjadi cagar alam di kawasan Kepulauan Seribu dan pada saat ini Pulau Rambut telah beralih fungsi menjadi suaka margasatwa. Secara administratif, Pulau Rambut terletak di Kelurahan Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kabupaten Kota Kepulauan Seribu dan memiliki luas sekitar 45 hektar. Namun yang termasuk dalam kawasan suaka margasatwanya sebesar 90 hektar termasuk diantaranya 45 hektar perairan.
Untuk bisa menjangkau Objek Wisata Pulau Rambut sangat mudah karena jaraknya yang tidak terlalu jauh dari Jakarta. Wisatawan bisa ke Pulau Rambut dari Pelabuhan Angke ataupun pelabuhan Tanjung Pasir. Bedanya, jika dari Muara Angke wisatawan harus singgah dulu di Pulau Untung Jawa untuk selanjutnya melanjutkan perjalanan ke Pulau Rambut. Jika langsung menuju pulau rambut dari pelabuhan Tanjung Pasir, waktu tempuhnya hanya sekitar 30 menit. Tapi jika melewati Muara Angke, waktu tempuh ke Untung Jawa 30 menit dan dari Untung Jawa ke Pulau Rambut 20 menit sehingga totalnya 50 menit.
Untuk bisa memasuki kawasan Objek Wisata Pulau Rambut Kepulauan Seribu yang juga merupakan suaka margasatwa tidaklah mudah. Wisatawan harus mendapatkan izin dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam Jakarta yang berkantor di jalan Salemba Raya nomor 9 Jakarta Pusat. Untuk bisa mengunjunginya juga harus memiliki alasan yang jelas, ini agar pulau ini terjaga kelestariannya. Kini, untuk mendapatkan izin dari BKSDA, tidak harus mendatangi kantornya. BKSDA sudah memberi kemudahan kepada semua wisatawan yang ingin mengunjungi Pulau Rambut dengan membuka izin secara online di website BKSDA yang beralamat di bksdajakarta.com lalu cari menu SIMAKSI online. Berikut adalah gambaran Simaksi Online yang memiliki beberapa field yang harus diisi.
Untuk wisatawan yang tidak memiliki alasan, tapi ingin sekali ke Objek Wisata Pulau Rambut, masih ada jalan lain untuk bisa berkunjung ke Pulau Rambut. Wisatawan bisa mengikuti program program yang ada seperti program konservasi Pulau Rambut atau program dari agen agen travel. Tapi harap diingat, tidak ada penjual makanan dan minuman di Pulau Rambut maka bawalah bekal yang cukup. Tapi jika bekal tersebut membutuhkan botol plastik atau kertas pembungkus, jangan lupa untuk membawanya kembali pulang. Mari kita bersama bersama, sembari berwisata tetap menjaga keindahan dan kelestarian Pulau Rambut agar tetap bisa menjaga Pulau Rambut sebagai tempat berkembang biaknya burung burung yang kebetulan hanya singgah atau memang sudah menetap di pulau tersebut.
Demikianlah Objek Wisata Alam Indonesia tentang keindahan alam Objek Wisata Pulau Rambut Kepulauan Seribu Jakarta pada kesempatan kali ini. Lihat juga rekomendasi Objek Wisata Pulau sebelumnya tentang Objek Wisata Pulau Bokor juga masih masuk gugusan Kepulauan Seribu Jakarta. Semoga salah satu pulau ini bisa menjadi destinasi perjalanan wisata Anda berikutnya...