Objek Wisata Pantai Matras Sungailiat Bangka Belitung ---Pantai Matras merupakan salah satu pantai yang ramai dikunjungi selain Objek Wisata Pantai lainnya di Bangka Belitung. Pantai Matras berada disebelah timur laut pulau Bangka, tepatnya di kampung Sinar Jaya, Sungaliat. Dibutuhkan waktu sekitar 1,5 jam dari bandara Depati Amir, Pangkalpinang untuk sampai ke pantai Matras. Lokasi pantai ini berada tidak jauh dari pantai lain yang ada di Sungailiat, yaitu pantai Parai Tenggiri.
Akses menuju kawasan Wisata Pantai Matras sendiri sudah menunjukkan keindahannya. Jalan ini diapit dengan rimbunnya pepohon kelapa di sisi kanan dan kirinya. Pohon kelapa ini tersusun rapi seperti membentuk barisan dengan hamparan rumput hijau seperti karpet yang menutupi pasir pantai. Sepertinya dulu ada yang sengaja menanam pohon kelapa yang disusun berbaris seperti itu.
Fasilitas jalanan menuju Objek Wisata Pantai Matras adalah salah satu yang paling bagus diantara pantai-pantai lain yang ada di pulau Bangka. Nampaknya pemerintah kabupaten Bangka benar-benar memperhatikan objek wisata yang berada di daerah administratif mereka ini. Sehingga memudahkan wisatawan baik yang berasal dari daerah sekitar maupun dari luar pulau Bangka.
Ketika Anda mejejakkan kaki di Objek Wisata Pantai Matras Sungailiat ini, terdapat hamparan pasir putih terbentang di hadapan anda selebar kurang lebih 30 meter. Garis pantai Matras memanjang hingga mencapai sejauh 3 km. Garis pantai ini menjorok kedalam sehingga berbentuk melengkung seperti busur. Air pantai Matras begitu indah, berwarna hijau kebiru-biruan.
Objek Wisata Pantai Matras Sungailiat Bangka ini dibatasi oleh gugusan batuan besar yang tepat berada di ujung kiri dan kanan pantai. Beberapa batuan dari gugusan tersebut ada yang begitu besar hingga kira-kira seukuran mobil. Jika anda pergi ke salah satu ujung pantai dan menaiki gugusan batuan, akan terlihat sebagian dari batuan ini terendam air. Jadi kalau menaiki gugusan batuan tersebut harus hati-hati. Karena kalau terpeleset ke air akan disambut dengan lantai batu bukannya pasir empuk.
Di lokasi Objek Wisata Pantai Matras juga terdapat sumber mata air alami. Dari sumber mata air ini keluar sejumlah besar air yang membentuk kolam dengan beberapa aliran yang keluar dari kolam seperti sungai kecil. Mungkin kolam ini terbentuk karena airnya tertahan oleh bebatuan yang mengelilingi sumber mata air. Ada banyak anak kecil yang bermain-main disekitar kolam. Biasanya mereka terjun ke kolam dari salah satu batuan yang mengelilinginya.
Setelah puas menikmati pesona Pantai Matras, anda bisa mulai berbelanja. Disekitar jalanan menuju ke pantai Matras banyak toko yang menyediakan oleh-oleh khas Bangka Belitung. Sama seperti toko oleh-oleh yang berada di jl. Jenderal Sudirman yang ada di pusat kota Pangkalpinang, toko di sekitar pantai ini menjual berbagai makanan dari hasil laut. Anda tidak akan kesulitan menemukan makanan khas, seperti keripik telor cumi (kricu), sambelingkung, getas, rusip, dll. Disini juga dijual berbagai makanan yang bisa ditemui di daerah lain, seperti kerupuk ikan atau udang, kemplang panggang, hingga belacan atau terasi.
Itulah sedikit informasi Objek Wisata Alam Indonesia tentang keindahan Objek Wisata Pantai Matras Sungailiat Bangka Belitung pada kesempatan kali ini. Lihat juga rekomendasi Objek Wisata Pantai Pasir Padi yang juga terdapat di Pangkalpinang Bangka pada artikel sebelumnya. Semoga salah satu pantai ini bisa menjadi tujuan wisata Anda berikutnya. Salam Wisata!
Akses menuju kawasan Wisata Pantai Matras sendiri sudah menunjukkan keindahannya. Jalan ini diapit dengan rimbunnya pepohon kelapa di sisi kanan dan kirinya. Pohon kelapa ini tersusun rapi seperti membentuk barisan dengan hamparan rumput hijau seperti karpet yang menutupi pasir pantai. Sepertinya dulu ada yang sengaja menanam pohon kelapa yang disusun berbaris seperti itu.
Fasilitas jalanan menuju Objek Wisata Pantai Matras adalah salah satu yang paling bagus diantara pantai-pantai lain yang ada di pulau Bangka. Nampaknya pemerintah kabupaten Bangka benar-benar memperhatikan objek wisata yang berada di daerah administratif mereka ini. Sehingga memudahkan wisatawan baik yang berasal dari daerah sekitar maupun dari luar pulau Bangka.
Ketika Anda mejejakkan kaki di Objek Wisata Pantai Matras Sungailiat ini, terdapat hamparan pasir putih terbentang di hadapan anda selebar kurang lebih 30 meter. Garis pantai Matras memanjang hingga mencapai sejauh 3 km. Garis pantai ini menjorok kedalam sehingga berbentuk melengkung seperti busur. Air pantai Matras begitu indah, berwarna hijau kebiru-biruan.
Objek Wisata Pantai Matras Sungailiat Bangka ini dibatasi oleh gugusan batuan besar yang tepat berada di ujung kiri dan kanan pantai. Beberapa batuan dari gugusan tersebut ada yang begitu besar hingga kira-kira seukuran mobil. Jika anda pergi ke salah satu ujung pantai dan menaiki gugusan batuan, akan terlihat sebagian dari batuan ini terendam air. Jadi kalau menaiki gugusan batuan tersebut harus hati-hati. Karena kalau terpeleset ke air akan disambut dengan lantai batu bukannya pasir empuk.
Di lokasi Objek Wisata Pantai Matras juga terdapat sumber mata air alami. Dari sumber mata air ini keluar sejumlah besar air yang membentuk kolam dengan beberapa aliran yang keluar dari kolam seperti sungai kecil. Mungkin kolam ini terbentuk karena airnya tertahan oleh bebatuan yang mengelilingi sumber mata air. Ada banyak anak kecil yang bermain-main disekitar kolam. Biasanya mereka terjun ke kolam dari salah satu batuan yang mengelilinginya.
Setelah puas menikmati pesona Pantai Matras, anda bisa mulai berbelanja. Disekitar jalanan menuju ke pantai Matras banyak toko yang menyediakan oleh-oleh khas Bangka Belitung. Sama seperti toko oleh-oleh yang berada di jl. Jenderal Sudirman yang ada di pusat kota Pangkalpinang, toko di sekitar pantai ini menjual berbagai makanan dari hasil laut. Anda tidak akan kesulitan menemukan makanan khas, seperti keripik telor cumi (kricu), sambelingkung, getas, rusip, dll. Disini juga dijual berbagai makanan yang bisa ditemui di daerah lain, seperti kerupuk ikan atau udang, kemplang panggang, hingga belacan atau terasi.
Itulah sedikit informasi Objek Wisata Alam Indonesia tentang keindahan Objek Wisata Pantai Matras Sungailiat Bangka Belitung pada kesempatan kali ini. Lihat juga rekomendasi Objek Wisata Pantai Pasir Padi yang juga terdapat di Pangkalpinang Bangka pada artikel sebelumnya. Semoga salah satu pantai ini bisa menjadi tujuan wisata Anda berikutnya. Salam Wisata!